Post-Truth era: Hoax, disinformasi, dan populisme untuk emosi sosial

Kuliah Umum yang diselenggarakan pada 21 Desember 2017, bertempat di selesar Fakultas Filsafat UGM, diselenggarakan oleh LSF Cogito, dengan menghadirkan narasumber: Haryatmoko. Tema kuliah umum adalah Post-Truth era: Hoax, disinformasi, dan populisme untuk emosi sosial

Habermas dan Hermeneutika Kritis

Ketika hendak diterapkan kepada masyarakat secara kolektif, sesungguhnya muncul kendala yang tidak mudah dalam psikoanalisis, yaitu siapa yang dapat secara sah menjadi analis (ia harus paling sehat dan yang lain “gila”)? Persoalan ini berkaitan dengan pertanyaan lain: siapa yang berhak dianggap normal di tengah masyarakat yang dicurigai abnormal? Karena pertanyaan normal dan tidak normal sesungguhnya adalah persoalan konstruksi sosial.

Di titik ini, Habermas mengalami kemacetan. Oleh sebab itu Habermas lalu beralih dari kritik ideologi (psikoanalisis) ke diskursus. Dalam diskursus, setiap orang diperlakukan secara sejajar, egaliter, tanpa menuduh gila atau mengaku sehat.

Joan Blades and John Gable: Free yourself from your filter bubbles

Joan Blades dan John Gable ingin Anda berteman dengan orang-orang yang memiliki pilihan politik berbeda. Dua orang sahabat beda pandangan politik ini punya pengalaman berharga yang ingin dibagikan pada Anda tentang betapa pentingnya terlibat dalam percakapan jujur dengan orang-orang yang berbeda pilihan. Bergabunglah dengan mereka saat mereka menjelaskan bagaimana menjembatani kesenjangan dalam pemahaman antara orang-orang di sisi yang berlawanan dari spektrum politik - dan menciptakan peluang untuk saling mendengarkan dan mempertimbangkan.

Eli Pariser: Beware online "filter bubbles"

"Seekor tupai yang sekarat di halaman depan Anda mungkin lebih relevan dengan minat Anda sekarang dibandingkan orang-orang sekarat di Afrika."

-- Mark Zuckerberg

Food.Inc

Pembuat film dokumenter, Robert Kenner, meneliti bagaimana perusahaan raksasa mengambil alih semua aspek rantai makanan di Amerika Serikat, dari peternakan hingga jaringan restoran dan supermarket. Dinarasikan oleh penulis dan aktivis Eric Schlosser, film ini menampilkan wawancara dengan rata-rata orang Amerika tentang kebiasaan diet mereka, komentar dari ahli makanan seperti Michael Pollan dan rekaman gambar di dalam pabrik pengolahan hewan skala besar.

Short Film: Boundin

Short film ini dibuat oleh Pixar Studio tahun 2003. Coba Anda cermati, kira-kira siapa pahlawan di Video ini? Pikirkan ulang apa benar dia pahlawan? :)

Kultur, Subkultur dan Budaya Tanding

Apa itu budaya? Bagaimana kita mendefinisikannya dan bagaimana ia terus mengalami perubahan? Video ini akan mengeksplorasi berbagai kategori budaya, seperti budaya rendah (low culture), budaya tinggi (high culture), dan subkultur. Video ini juga akan membahas bagaimana teori fungsionalisme struktural dan teori konflik menjelaskan makna budaya bagi masyarakat.

Tentang Kami

Rumah Sosiologi adalah komunitas independen tempat nongkrong para pecinta sosiologi seluruh Indonesia. Jangan lupa follow akun kami untuk mendapat update terbaru:

Ingin berkontribusi?

Hobby nulis? Punya info menarik soal jurnal, ebook, atau apapun yang berkaitan dengan sosiologi? Share donk di sini, daripada ditimbun, ntar basi :D. Baca CARA & PEDOMAN MENULIS.

Cari Artikel di Sini